Belajar Javascript, fungsi getElementById dan getElementByName dan HTML to PDF

Ini pertama kalinya saya akan membahas tentang tutorial dan yang akan saya bahas kali ini adalah tentang javacript hanya sebatas pada function() serta get element dan html to PDF.

1. Function ()

    Untuk mencegah browser menjalankan sebuah script yang dibebankan pada halaman, anda dapat menempatkan script Anda ke function().

function () merupakan berisikan kode yang akan dijalankan oleh perintah  atau dengan panggilan pada function () itu sendiri. Anda dapat memanggil fungsi dari manapun di halaman (atau bahkan dari halaman lain jika fungsi tertanam dalam file javascript eksternal). Function() dapat digunakan baik dalam <head> dan di bagian <body> dokumen. Namun, untuk memastikan bahwa function() dibaca / dimuat oleh browser sebelum dipanggil, baiknya menempatkan function() pada bagian <head>.



contoh:

function name(parameter1, parameter2, parameter3) {
    code to be executed
}

function myFunction(p1, p2) {
    return p1 * p2;              // The function returns the product of p1 and p2}

2. Perbedaan GetElementById dengan GetElementByName
    Kedua fungsi diatas tersebeut digunakan untuk mengakses elemen DOM ( Document Object Model ).
contoh:
  • document.getElementById, digunakan untuk mengakses elemen DOM berdasarkan nilai properti id pada elemen. Hanya akan mengembalikan satu elemen DOM karena idealnya nilai properti id bersifat unik dalam satu dokumen. Jika terdapat lebih dari satu elemen dengan id yang sama, maka elemen yang pertama yang ditemukan akan dikembalikan.
  • document.getElementsByName, mengambil elemen berdasarkan nilai properti name. Mengembalikan HTMLCollectionseperti getElementsByClassName.
  • document.getElementsByClassName, seperti namanya digunakan untuk memanggil seluruh elemen DOM dengan nilai properti class yang diberikan. Mengembalikan objek mirip array, yaitu HTMLCollection dari seluruh elemen DOM yang sesuai.
contoh:
<!DOCTYPE HTML>
    <html lang="id">
    <head>
        <meta charset="UTF-8">
        <title>Akses Elemen DOM</title>
    </head>
    <body>
        <div id="container">
            <h1 class="heading">Judul Pertama</h1>
            <p>Paragraf Pertama</p>
            <p>Paragraf Kedua</p>
            <p>Paragraf Ketiga</p>
            <h2 class="heading">Judul Kedua</h2>

            <form action="post" id="comments">
                <input type="text"
                   name="comment-title"
                   id="comment-title"><br>

                <textarea name="comment-box"
                      id="comment-box"
                      class="box"></textarea><br>

                <input type="reset" class="button">
                <input type="submit" class="button submit">
            </form>
        </div>

        <script type="text/javascript" src="script.js"></script>
    </body>
    </html>
untuk elemenGetbyId
var ct = document.getElementById("comment-title");

ct.getAttribute("type"); // mengembalikan "text"
ct.getAttribute("name"); // mengembalikan "comment-title"
untuk elementGetByName
var paragraphs = document.getElementsByTagName("p");

paragraphs.length;  // mengembalikan 3
paragraphs.item(0); // mengembalikan paragraf pertama

var ct = document.getElementsByName("comment-title");

ct[0]; // mengembalikan kotak judul komentar
3. HTML to PDF

     Format PDF sudah menjadi format yang banyak digunakan untuk mengirim file digital ataupun sebagai format ebook dibanding format file lainnya. berbeda dengan html yang harus menyimpan source file apabila di dalam halaman html tersebut memiliki konten konten selain tulisan, untuk file PDF cukup hanya dengan satu file saja.
       kebanyakan browser sekarang sudah bisa memuka file pdf langsung dari browser sehingga tidak perlu aplikasi tambahan. dan untuk yang tidak bisa dapat menggunakan aplikasi aplikasi gratis dari internet untuk membukanya.
        untuk mengkonversi file html ke format PDF kita bisa menggunakan online converter seperti http://www.htmlpdf.com/ dan berbagai macam situs converter lainnya.
Belajar Javascript, fungsi getElementById dan getElementByName dan HTML to PDF Belajar Javascript, fungsi getElementById dan getElementByName dan HTML to PDF Reviewed by Unknown on 10.03 Rating: 5

1 komentar

  1. Playtech launches a new casino product - JTM Hub
    Jumbo Casino is the online gaming 부산광역 출장마사지 giant that has been around since 진주 출장샵 2012. 오산 출장마사지 The firm 삼척 출장샵 is based in Gibraltar and is based in Gibraltar. Jumbo Casino is 남원 출장마사지

    BalasHapus

Post AD